IPOL.ID – Penjabat Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh bersama Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan mendampingi Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, melakukan panen dan tanam padi, di Desa Sunggumanai, Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Gowa, Jumat, 11 Oktober 2024.
Hadir juga Kepala Staf Umum TNI Letjen TNI Richard Taruli Tampubolon, Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabarhakam) Polri Komjen Pol Mohammad Fadil Imran, Anggota DPRD Sulsel dan Forkopimda Sulsel.
“Hari ini harus bersama-sama meneguhkan komitmen kita menjadikan Sulawesi Selatan sebagai lumbung pangan nasional,” ujar Prof Zudan.
Prof Zudan menekankan pentingnya dukungan dari 24 kabupaten dan kota, termasuk Kabupaten Gowa dalam sektor pangan. Ia juga menggarisbawahi bahwa kesenjangan dan kemiskinan harus ditekan, serta sektor pertanian memiliki peran penting dalam mendukung menuju Indonesia Emas 2045.

“Jadi kita dukung program Menteri Pertanian untuk akselerasi pertanian, kita dukung penuh untuk menjaga Indonesia,” ungkapnya.