Dia mengatakan, selain deklarasi rumah pemenangan, terdapat pula penyerahan 5 mobil ambulans dari relawan JAKPRAM untuk warga Jakarta melalui forum RT/RW.
“Kita serahkan juga 5 unit ambulance pada warga Jakarta melalui forum RT/RW, ambulance dari para dermawan yang memang menyumbangkan untuk bisa dimanfaatkan masyarakat,” tutur Biem pada wartawan di wilayah Jagakarsa.
Menurutnya, ke depan, para relawan yang ingin mendeklarasikan dukungan terhadap pasangan Pramono-Rano bisa dilakukan di Rumah Pemenangan JAKPRAM yang baru dideklarasikan di Jagakarsa ini.
Berbagai kegiatan untuk menyukseskan kemenangan cagub-cawagub Jakarta nomor urut 3 itu pun bakal dilakukan oleh para relawan disini kelak.
“Kalau kita sebut disini Rumah Pemenangan JAKPRAM, ya pemenangannya sama kan tuk pemenangan Pramono Anung dan Rano Karno, kan ada beberapa rumah pemenangan, kita relawan juga disini, semuanya gak cuma yang di selatan. Kita mengimbau kalau ada yang mau deklarasi bisa dilakukan disini,” tukas Biem.
Anak legenda Betawi Benyamin Sueb, Biem Benjamin optimis pasangan Cagub-Cawagub Jakarta Pramono Anung-Rano Karno bisa memenangkan Pilgub Jakarta 2024 mendatang. Apalagi, dalam survei terbaru pasangan nomor urut 3 itu unggul dibandingkan pasangan lainnya.