Untuk bantuan tahap awal, Sudin Sosial Jakarta Timur sudah mendistribusikan 300 porsi makanan siap saji bagi warga korban kebakaran yang berada di posko pengungsian.
Kasi Perlindungan Jaminan dan Rehsos Sudinsos Jakarta Timur, Denny Slamet menjelaskan, pihaknya juga memberikan bantuan logistik untuk keperluan dapur umum dan bantuan sandang lain.
“Bantuan yang didistribusikan 200 kilogram beras, 30 dus mie instan, 30 kemasan minyak goreng, 300 kemasan ikan kaleng, 50 lembar kasur lipat, dan 30 dus air mineral,” tukas Denny.
Sebelumnya, sejumlah tempat bermukim warga di RT 05/RW 01, Kelurahan Rawa Bunga, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, diamuk si jago merah, pada Minggu (24/11/2024) sekitar pukul 10.00 WIB.
Ketua RW 01 Kelurahan Rawa Bunga, Dwi Lestari mengatakan, kebakaran diduga akibat ledakan tabung gas ukuran 3 kilogram dari satu unit rumah warga di tepi aliran Kali Cipinang.
“Informasi dari warga ada gas bocor, mau dilempar ke kali itu susah jadi dimasukkan ke dalam ember, tapi habis itu langsung meledak,” ujar Dwi di kawasan Rawa Bunga, Minggu (24/11/2024).