Dalam peluncuran ini, itel memperkenalkan Smart Ring, aksesoris kesehatan tahan air dengan pemantauan kesehatan otomatis 24 jam dan daya tahan baterai hingga tujuh hari. Produk ini dirancang untuk mendukung gaya hidup sehat dan melengkapi kebutuhan sehari-hari pengguna.
Selain itu, itel memperluas ekosistem smart life-nya dengan berbagai produk, seperti Tablet VistaTab 30 Pro yang dirancang untuk produktivitas dan hiburan, Earbuds Neo3 dengan kualitas audio tinggi, Smartwatch Storm Ultra yang memantau aktivitas kesehatan secara detail, serta Power bank Power Easy Nano yang dilengkapi daya tahan ekstra.
Melalui acara ini, itel menekankan komitmen terhadap inovasi, ketahanan, dan desain yang sesuai dengan kebutuhan pengguna. Dengan kehadiran para penggemar, media, dan influencer, itel semakin mengokohkan posisinya di pasar teknologi Indonesia sebagai penyedia produk berkualitas tinggi yang mendukung gaya hidup modern. Peluncuran produk terbaru itel ini tidak hanya memperluas ekosistem smart life, tetapi juga menandakan fokus itel terhadap kesehatan, inovasi, dan keandalan teknologi. (bam)