Selama konferensi, rangkaian kegiatan meliputi diskusi case study yang dipresentasikan oleh para General Manager terkait strategi operasional, peningkatan efisiensi, serta inovasi layanan di berbagai departemen, seperti Food & Beverage, Sales & marketing, Front Office, Housekeeping, hingga Engineering. Selain itu,
Direksi dan Vice President memberikan paparan strategi perusahaan melalui sesi Overview, mencakup arahan kebijakan dan evaluasi kinerja.
Selain itu ada pula Awarding Night yang memberikan apresiasi kepada General Manager yang menunjukkan kinerja terbaik terhadap unit yang terpilih, dan tidak lupa Outing Fun Games yang bertujuan memperkuat kerja sama dan semangat tim di antara para peserta.
Executive Director PT. Metropolitan Golden Management, Bayu Waskito menyatakan konferensi tersebut menjadi momen penting bagi pihaknya untuk memastikan bahwa setiap unit hotel di bawah Horison Hotels Group siap menghadapi tantangan dengan mengusung pola pikir kinerja tinggi yang berkelanjutan.