IPOL.ID – Kementerian Agama (Kemenag) telah membuka pendaftaran Zakat Wakaf Fun Run, tepatnya mulai tanggal 12 hingga 15 November 2024. Peserta yang berminat, dapat mendaftar secara online melalui tautan yang disiapkan panitia.
Zakat Wakaf Fun Run akan berlangsung pada 22 Desember 2024 di Jakarta. Selain mendorong minat masyarakat dalam olahraga, kegiatan ini juga bertujuan meningkatkan literasi zakat dan wakaf di kalangan masyarakat luas.
“Kami telah membuka link registrasi melalui bit.ly/waqfrun2024 pada 12 November. Kami merancang acara ini semenarik mungkin agar masyarakat tertarik berpartisipasi sekaligus belajar mengenai zakat dan wakaf,” kata Kasubdit Bina Kelembagaan dan Kerja Sama Zakat dan Wakaf, Muhibuddin, melansir Kamis (14/11/2024).
Event ini akan digelar di area Car Free Day (CFD), Jakarta, dengan rute lari sepanjang 5 km. Peserta akan memulai lari dari Kantor Kementerian Agama di Jalan Thamrin, kemudian berputar di Wisma BNI, dan kembali ke titik awal.
Grand prize berupa dua paket umrah akan diberikan kepada dua peserta yang beruntung. Hadiah lainnya meliputi satu sepeda listrik, tiga logam mulia, serta berbagai hadiah hiburan. Selain itu, akan ada panggung hiburan yang menampilkan grup Warga Koplo dengan sesi karaoke bersama.