“Agar menempati pos pengungsian penghubungan yang sudah disiapkan,” tukasnya.
Pemerintah merencanakan bakal memindahkan dua pos pengungsian berada di Desa Hikong dan Desa Kringa, dikarenakan sempat terdampak hujan abu, padahal jarak dari puncak gunung ke lokasi pengungsian sudah melebihi radius aman yang dikeluarkan PVMBG.
“Pos pengungsian di Hikong dan Kringa, walau berjarak sekitar 12 sampai 15 kilometer dari gunung, sudah terjadi hujan pasir. Akan digeser ke Flores Timur di Kampung Kanada, sehingga mereka tidak terganggu lagi hujan pasir dan debu,” ujarnya.
“Akan disiapkan bis-bis dari Pemda untuk pergeserannya, barang-barang menggunakan truk,” tambah Lukmansyah.
Terkait pelayanan bagi masyarakat yang mengungsi, sejumlah pihak turut didorong meningkatkan fasilitas, di antaranya, terkait kelistrikan dan juga kesehatan.
“Menghubungi PLN untuk memperbesar daya dan juga genset agar di tempat pengungsian dapat bekerja (kelistrikannya). Berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan untuk menambah obat-obatan untuk anak-anak berbentuk sirup,” tutupnya. (Joesvicar Iqbal)