“Inovasi yang kami terapkan bisa menjadi model efektif untuk mendekatkan pelayanan dan membantu meningkatkan kesadaran kesehatan masyarakat. Jika diimplementasikan lebih luas, program ini berpotensi untuk memberikan manfaat signifikan. Inisiatif kami dirancang untuk menurunkan risiko kesehatan sejak dini dan meringankan beban layanan kesehatan di masa depan”.
Dia menyampaikan bahwa Rabu Biru Foundation terbuka untuk berkolaborasi dengan pemerintah dan berbagai pihak yang memiliki visi yang sama.
Bagi Indonesia, investasi dalam bidang kesehatan melalui pendekatan preventif bukan hanya soal menjaga kesehatan masyarakat, tetapi juga langkah penting untuk memperkuat ekonomi negara.
“Saat Indonesia bergerak menuju visi 2045, menjadikan kesehatan sebagai prioritas adalah kunci untuk memastikan rakyat sebagai aset terbesar bangsa bisa berkontribusi untuk masa depan lebih sejahtera dan berkelanjutan,” tutup Henny. (Joesvicar Iqbal)