“Dalam tantangan global yang semakin besar, kita menghadapi isu-isu penting seperti keamanan pangan, keberlanjutan, dan pola makan sehat. Kami berharap pameran ini dapat menjadi wadah edukasi bagi para pemangku kepentingan dan pengunjung tentang pentingnya keberagaman makanan lokal dan pilihan makanan yang lebih sehat,” paparnya.
Adanya Pameran ini juga memberikan sorotan khusus pada peran Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam perekonomian Indonesia. Menurut data, 99 persen unit usaha di Indonesia didominasi oleh UMKM, yang berkontribusi sekitar 60,5 persen terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia dan menyerap sekitar 97 persen tenaga kerja. Oleh karena itu, Kementerian Perdagangan mendorong UMKM untuk memanfaatkan peluang ekspor melalui berbagai inisiatif dan program, termasuk digitalisasi untuk mendukung pasar internasional.
Pameran ini juga menjadi ruang bagi UMKM untuk memamerkan produk mereka, mendapatkan pendampingan, serta menjalin kerjasama dengan mitra internasional.