IPOL.ID-Dana penanggulangan banjir sebesar Rp6 triliun di Jakarta disetujui DPRD DKI dalam rapat Rancangan APBD DKI 2025, yang digelar di Puncak, Bogor, Jawa Barat, Rabu (20/11/2024).
Dana besar itu akan digunakan untuk membelian alat berat, pompa air mobile, serta membangun sejumlah waduk yang diharapkan dapat mengurangi dampak banjir di Jakarta.
Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta, Yudhistira, mengungkapkan fokus utama tahun 2025 pada pengendalian banjir.
“Anggaran 2025 kita fokuskan pada pengendalian banjir. Dari hasil identifikasi di lapangan, ditemukan kekurangan alat berat seperti excavator dan beko. Kita akan membeli alat-alat berat termasuk truk sampah, serta pompa mobile untuk mengatasi genangan air saat banjir,” ujar Yudhistira, di Grand Cempaka, Bogor.
Menurut Yudhistira, anggaran tersebut akan digunakan untuk pembangunan 15 waduk yang tersebar di lima wilayah kota Jakarta. Di antaranya, sembilan waduk akan dibangun untuk mengendalikan banjir dan sebagai penampung air saat musim hujan.