Berangkat dari kondisi ini, VIVO berkolaborasi dengan Campaign meluncurkan kampanye sosial di aplikasi Campaign #ForABetterWorld untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan HIV dan AIDS. “VIVO selalu berkomitmen untuk berkontribusi dalam penanggulangan HIV dan AIDS, mulai dari menyediakan alat-alat kesehatan preventif, seperti kondom, hingga berupaya menghapus stigma negatif terhadap ODHIV melalui kampanye sosial #NoStigma yang dikemas secara fun,” ujar Yoevan Wiraatmaja, CEO Danpac.
Intan Siagian, Project Lead Kampanye Sosial #NoStigma, menjelaskan bahwa melalui aplikasi Campaign #ForABetterWorld, masyarakat dapat berpartisipasi dalam kampanye ini kapan saja dan di mana saja. “Caranya mudah, pendukung hanya perlu menyelesaikan aksi-aksi sosial, seperti menuliskan pesan semangat untuk ODHIV dan berswafoto dengan pita merah sebagai simbol solidaritas. Dengan aksi-aksi ini, pendukung turut membantu organisasi mendapatkan donasi yang akan digunakan untuk program edukasi HIV dan AIDS,” jelas Intan. Kampanye ini diorganisir bersama tujuh organisasi sosial yang berdedikasi mengatasi stigma terkait HIV dan AIDS yang didukung oleh dana dari VIVO.