Dalam pertemuan bilateral dengan President Hungarian Academy of Sciences, Indonesia menyampaikan komitmen kuatnya untuk menyelenggarakan WSF dengan memperhatikan isu-isu krusial global, seperti transformasi, kesetaraan, dan efisiensi kebijakan di bidang sains.
Forum WSF ke-12, kata dia, diharapkan dapat memperkuat posisi Indonesia sebagai pusat inovasi global dan pelopor dalam mengatasi tantangan dunia melalui sains.
“Indonesia menantikan momen bersejarah ini dan siap menyambut delegasi dari seluruh dunia untuk berbagi ide, menemukan solusi inovatif, dan memperkuat peran sains dalam membangun masa depan yang lebih baik,” ucap Nur Tri Aries Suestiningtyas.(*)