Sebelumnya Prabowo melontarkan usulan supaya Pilkada kembali dipilih lewat DPRD, bukan lagi dipilih rakyat langsung.
Usul ini ia katakan saat memberi pidato di acara HUT 60 Golkar, Sentul, Bogor, Kamis (12/12).
Prabowo menganggap Pilkada lewat DPRD bisa menekan menekan anggaran yang harus dikeluarkan negara. Sehingga uang alokasi anggara itu nantinya bisa digunakan untuk hal lain yang lebih penting bagi masyarakat.
“Efisien enggak keluar duit kayak kita kaya, uang yang bisa beri makan anak-anak kita, uang yang bisa perbaiki sekolah, bisa perbaiki irigasi,” ucap Prabowo kala itu.
Usul ini pun menuai pro dan kontra di tengah masyarakat. Namun, kebanyakan parpol di Parlemen menyambut positif usulan ini. Beberapa partai seperti PKB, Golkar, NasDem hingga PKS mendukung rencana ini. (bam)