Menanggapi hasil positif yang di dapatkannya tersebut Arthur Weber mengatakan bahwa di seri kedua ini, dia mengaku ada peningkatan performa yang signifikan, sejak berhasil melakukan revanche dari juara tunggal pekan lalu Renta Tokuda dari Jepang di babak pertama. Meski konsentrasinya sempat kacau terutama di set kedua akibat turunnya hujan, namun kembali dapat fokus kembali untuk memenangkan pertandingan dalam tempo 4 jam 56 meni.
Pada pertandingan tunggal lainnya, wakil asal Swiss Luca Castelnuovo secara mengejutkan sukses menumbangkan unggulan ke 5, Emille Hudd dari Inggris melalui pertarungan 3 set. Menang 6-4 di set awal, petenis kelahiran 19 Januari 1997 dipaksa takluk 4-6 oleh Emille Hudd dan lagapun harus dituntaskan dengan rubber set.
Berbekal servis kerasnya dan di dukung backhand drive nya yang terarah, Castelnuovo hanya kehilangan 2 game saja untuk menang 6-2, sekaligus memastikan tiket ke semifinalnya bertemu Hayato Matsuoka dari Jepang.
“Kerja keras di sepanjang pertandingan serta tetap fokus di setiap gamenya ditengah kondisi tertekan terutama di set ketiga, merupakan kunci kemenangan bagi Luca Castelnuovo hari ini,” ujarnya.