IPOL.ID-Polisi menangkap terduga pelaku pembunuhan dan mutilasi perempuan di dalam koper merah yang ditemukan di selokan Desa Dadapan, Kendal, Ngawi.
Penangkapan dilakukan pada Sabtu (25/1) malam.
“Alhamdulillah, pelaku mutilasi berhasil kami tangkap tadi malam sekitar jam 24-an,” ucap Ditreskrimum Polda Jatim Kombes Farman, Minggu (26/1).
Kendati demikian, belum bisa mengungkap identitas pelaku. Farman menyebut kasus ini akan dikupas lengkap dalam waktu dekat.”Tapi lengkapnya nanti kita rilis ya,” imbuh Farman.
Kasat Reskrim Polres Ngawi AKP Joshua Peter Krisnawan sebelumnya mengungkapkan, berdasarkan hasil autopsi, pihaknya sudah menemukan beberapa ciri-ciri di tubuh korban mutilasi tersebut.
“Pertama, kelamin perempuan, tinggi badan 150 cm, usia 20-35 tahun, warna kulit kuning langsat mengarah ke putih, kemudian terdapat piercing di perut tepatnya di atas pusar, dan tahi lalat di atas pinggang samping kiri,” ujar Joshua.
Beberapa bagian tubuh korban dilaporkan hilang, antara lain bagian kepala, kaki sebelah kiri terpotong sampai pangkal paha. Kemudian, kaki kanan terpotong sampai lutut.