IPOL.ID- Ratusan buruh akan menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung Kejaksaan Agung (Kejagung) Republik Indonesia, Jalan Sultan Hasanuddin, Kebayoran Baru, Jaksel, Jumat (28/2/2025).
Dalam aksi unjuk rasa tersebut, mereka menuntut agar para tersangka korupsi dihukum berat.
Presiden Partai Buruh yang juga Presiden KSPI, Said Iqbal menyebut ada tiga tuntutan yang diusung oleh para buruh dalam aksi unjuk rasa yang digelar besok.
Di antaranya para buruh itu menuntut agar tersangka kasus korupsi di Pertamina Patraniaga—oplosan Pertalite-Pertamax dan korupsi Jiwasraya dan Dirjen Anggaran Kemenkeu dihukum berat. Selain itu, mereka juga menuntut para koruptor pagar laut di Kementerian ATR/BPN, KKP, dan Kemenko Perekonomian ditangkap dan diadili.
“(Karena) korupsi yang terjadi sangat melukai hati buruh,” ujar Said Iqbal dalan keterangan tertulisnya, Kamis (27/2/2025).
Terlebih sekarang ini ribuan buruh di sektor industri elektronik telah terkena PHK di awal tahun 2025. PT Sanken mem-PHK hampir seribu karyawan dan menutup operasionalnya untuk relokasi kembali ke Jepang.