Meskipun mereka tidak menyebutkan nama lagu tertentu, sebuah cover lagu gospel “Heal Me Lord” karya Dion yang dibuat dengan AI baru-baru ini diunggah ke YouTube dan telah ditonton lebih dari satu juta kali.
Dion menyebut telah bergabung dengan banyak musisi yang menentang AI tahun lalu. Pasalnya, di Inggris para artis telah memprotes rencana pemerintah untuk mengubah undang-undang hak cipta agar pengembang AI dapat menggunakan konten kreator secara penuh di internet jika mereka melakukan penambangan data atau teks untuk membantu mengembangkan model mereka.
Usulan tersebut akan memberikan seniman atau kreator “hak istimewa” untuk memilih tidak ikut serta, tetapi telah dikritik oleh banyak pihak yang percaya bahwa mustahil bagi seorang individu untuk memberi tahu ribuan penyedia layanan AI yang berbeda, atau memantau apa yang terjadi pada karya mereka di seluruh internet.
Selain itu, Brian May dari Queen juga angkat bicara tentang usulan pemerintah. “Ketakutan saya adalah sudah terlambat, pencurian ini sudah dilakukan dan tidak dapat dihentikan, seperti banyak serangan yang dilakukan oleh pemilik miliarder Al dan media sosial yang sangat arogan terhadap kehidupan kita. Masa depan sudah berubah selamanya,” ujarnya.