Kerusakan akibat banjir mencakup sekitar 500 rumah terdampak dengan Tinggi Muka Air (TMA) berkisar antara 50 hingga 60 cm. Selain itu, dua akses jalan utama terdampak, yakni Jalan Raya Kare – Dungus dan Jalan Raya di Kecamatan Wonoasri.
Dalam kejadian tanah longsor juga mengakibatkan lima rumah terdampak serta satu kandang ternak mengalami kerusakan.
Koordinasi dengan instansi terkait, pihak kecamatan dan desa untuk pendataan dampak serta kebutuhan bantuan, dan evakuasi warga terdampak ke lokasi lebih aman dilakukan.
Hingga Minggu (16/3) sore tadi, dilaporkan kembali kondisi banjir di beberapa titik telah berangsur surut.
“Proses pencarian korban hanyut masih terus dilakukan,” pungkas Abdul Muhari. (Joesvicar Iqbal)