IPOL.ID – Memasuki libur sekolah di bulan Ramadan, aksi kekerasan yang dilakukan pelajar kerap mengalami peningkatan, khususnya saat membangunkan sahur dan setelah salat subuh.
Sebab itu, anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta, Zahrina Nurbaiti memandang penting bagi Polda Metro Jaya bekerja sama dengan Dinas Pendidikan DKI Jakarta untuk menyiapkan upaya preventif mencegah tawuran.
Diharapkan, hal itu akan menciptakan lingkungan yang lebih aman dan harmonis di kalangan pelajar.
“Harus ada penyuluhan atau melakukan tindakan preventif bekerja sama dengan psikolog untuk meyakinkan bahwa anak-anak ini generasi masa depan,” ujarnya, Minggu (23/3/2025).
Menurut Zahrina, Polda Metro Jaya dapat bekerja sama dengan Dinas Pendidikan untuk menggelar diskusi tentang dampak tawuran serta langkah-langkah pencegahan yang bisa diambil oleh seluruh lapisan masyarakat.
Dengan menumbuhkan karakter yang kuat, diharapkan bisa membantu para siswa dalam mengembangkan sikap bertanggung jawab. Utamanya lewat pendidikan nilai dan bimbingan moral.