IPOL.ID – Pemerintah memprediksi akan ada seratus juta orang lebih melakukan mobilitas saat menyambut Lebaran 2025. Sanggupkah Polri mengantisipasi pergerakan arus mudik di darat?
Polri mulai mempersiapkan strategi untuk menghadapi lonjakan arus mudik dan arus balik Lebaran 2025.
Dalam rapat koordinasi bersama berbagai pemangku kepentingan, Kakorlantas Polri, Irjen Pol Agus Suryonugroho, menegaskan kesiapan teknis guna memastikan perjalanan masyarakat tetap aman dan lancar.
“Kami telah melakukan berbagai persiapan teknis, mulai dari survei jalan tol, jalan nasional, hingga pengecekan tempat wisata, pelabuhan, bandara, dan stasiun,” kata Agus, melansir Sabtu (8/2/2025).
Untuk mengurai kemacetan yang diprediksi meningkat saat puncak arus mudik dan balik, Korlantas Polri menyiapkan berbagai strategi.
Strategu itu di antaranya:
- Contra Flow di jalan tol guna memperlancar arus kendaraan.
- One Way System pada periode puncak mudik dan balik untuk mempercepat pergerakan kendaraan.
- Pengerahan Polisi Wanita (Polwan) di rest area guna menertibkan pengendara yang beristirahat.
“Kami akan memberlakukan sistem one way pada periode puncak dan menugaskan polwan di rest area agar pengendara lebih tertib saat beristirahat,” jelas Agus.