IPOL.ID – Terjadi kecelakaan melibatkan kereta api (KA) dan truk terjadi di perlintasan sebidang antara Stasiun Kras-Ngadiluwih, tepatnya di Desa Seketi, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, pada Senin (10/3/2025) pukul 11.00 WIB.
Truk pupuk Phonska tertabrak Kereta Api Kartanegara jurusan Malang-Purwokerto mengakibatkan tiga korban terdiri atas masinis, sopir dan kernet truk. Ketiganya sudah dievakuasi ke rumah sakit untuk mendapat perawatan medis.
Kerasnya tabrakan membuat truk hancur. Selain itu, bagian depan lokomotif juga rusak parah, bahkan bagian roda lokomotif juga anjlok akibat kerasnya tabrakan
Iptu Budi Winariyanto Kanit Gakkum Satlantas Polres Kediri mengungkapkan mengenai kronologi truk yang tertabrak KA Kartanegara di pelintasan tanpa palang pintu di KM 175+4 antara Stasiun Kras-Ngadiluwih di Kabupaten Kediri, Senin (10/3/2025).
Iptu Budi mengungkapkan, kecelakaan ini melibatkan truk nopol AG 8154 GD yang dikemudikan DAF (51) warga Wates, Kediri dengan penumpang inisial S (46) warga Kota Kediri. Truk tersebut tertabrak KA Kartanegara relasi Malang – Purwokerto yang dikemudikan masinis berinisial MAS (33) dan MD (36) sebagai asisten masinis.