IPOL.ID – PT Pegadaian meraih penghargaan Islamic Finance News (IFN Global Awards 2024) pada kategori “Best Deal of The Year by Sector Mudarabah: Pegadaian’s dual tranche Sukuk totaling IDR 2,21 trilion”, yang diterima langsung oleh Executive Vice President Treasury PT Pegadaian, Luh Putu Andarini, di Kuala Lumpur, pada Kamis (20/02).
Islamic Finance News (IFN Global Awards 202) memberikan penghargaan kepada perusahaan, lembaga, atau instansi terbaik dalam industri keuangan Islam. IFN Global Awards sendiri merupakan penghargaan paling bergengsi yang sangat diakui oleh pasar modal Islam global, sehingga penghargaan ini menjadi representasi yang tepat dari lanskap pasar keuangan Islam saat ini.
Penghargaan ini diraih oleh Pegadaian atas penerbitan Sukuk Mudarabah Berkelanjutan II Tahap I dan Sukuk Mudarabah Berwawasan Sosial Berkelanjutan I Tahap II pada tanggal 27 Agustus 2024 dengan kupon final yang ditawarkan sebesar 6,65%. Penilaian penghargaan sendiri dilakukan oleh tim independen berdasarkan aspek inovasi, peringkat dan keberhasilan penerbitan secara keseluruhan.