IPOL.ID – Rasa aman dan nyaman diharapkan menjadi prioritas pihak penyelenggara mudik gratis, yakni Pemprov DKI Jakarta.
Hal itu disampaikan, anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Dwi Rio Sambodo.
“Jangan sampai mereka mau mudik tapi mengalami persoalan keamanan, misalnya, kriminalitas, penipuan, kecopetan dan lainnya,” ujar Rio, Sabtu (8/3/2025).
Politisi PDIP itu juga mengingatkan agar pendaftaran peserta mudik juga perlu pengawasan yang ketat. “Bagaimana mekanismenya? Apakah ada kategori tertentu atau siapa cepat dia dapat,” katanya.
Leboh lanjut, anggota DPRD DKI empat periode itu menyatakan bahwa program tersebut memang perlu dukungan dari semua pihak karena bisa membantu masyarakat yang membutuhkan agar bisa merayakan Lebaran atau Idul Fitri 1456 Hijriah di kampung halamannya.
“Apakah ini akan dilakukan klasifisasi, kategorisasi ataukah memang ini siapa cepat dia dapat. Perlu dicermati,” katanya.
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta sekaligus Koordinator Komisi B DPRD DKI Jakarta Basri Baco mengapresiasi Program Mudik Gratis 2025 yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.