IPOL.ID – Tiga matra TNI turun langsung membantu masyarakat yang terdampak bencana banjir parah di Jabodetabek, khusunya di wilayah Bekasi.
IPOL.ID – Tiga matra TNI turun langsung membantu masyarakat yang terdampak bencana banjir parah di Jabodetabek, khusunya di wilayah Bekasi.
TNI Angkatan Udara melalui satuan jajaran Korps Pasukan Gerak Cepat (Kopasgat) bergerak cepat dalam membantu penanggulangan bencana banjir yang melanda wilayah Jabodetabek, Selasa (4/3/2025).
Dalam operasi penyelamatan ini, Kopasgat mengerahkan personel dari Wing Komando I Kopasgat serta berbagai perlengkapan pendukung guna memastikan evakuasi warga terdampak dapat berjalan dengan aman dan efektif.
Komandan Wing Komando I Kopasgat Kolonel Pas Helmi A. Nange, S.E., M.M., menerjunkan sebanyak empat satuan Kopasgat dibawah jajaran Wing Komando I Kopasgat dikerahkan dalam misi ini, yakni Yonko 461 Kopasgat dengan 13 personel, Yonko 467 Kopasgat dengan 8 personel, Denmatra 1 Kopasgat dengan 12 personel, serta Denhanud 471 Kopasgat dengan 8 personel.
Seluruh tim SAR dilengkapi dengan berbagai peralatan penyelamatan, termasuk perahu LCR, sekoci oranye, pelampung, dayung, mesin tempel, serta berbagai alat pendukung lainnya untuk menghadapi kondisi medan yang sulit.
Sign in to your account