IPOL.ID – Pemerintahan digital merupakan transformasi sistem administrasi negara dengan memanfaatkan teknologi informasi untuk meningkatkan efisiensi, transparansi, dan aksesibilitas layanan publik.
Beberapa alasan mengapa pemerintahan digital sangat penting, diantaranya digitalisasi memungkinkan proses administrasi lebih cepat dan efisien, mengurangi birokrasi yang berbelit serta mempercepat pelayanan publik seperti perizinan, pembayaran pajak, dan administrasi kependudukan.
Selain itu, dengan sistem digital, masyarakat dapat mengakses informasi pemerintahan secara terbuka, sehingga mengurangi potensi korupsi dan meningkatkan akuntabilitas pejabat publik. Kemudian, layanan digital memungkinkan masyarakat mengurus berbagai keperluan kapan saja dan di mana saja, tanpa harus datang langsung ke kantor pemerintahan.
Dan, yang lebih penting, dalam situasi darurat, seperti pandemi atau bencana alam, sistem digital membantu pemerintah dalam menyebarkan informasi, menyalurkan bantuan, dan mengoordinasikan tindakan lebih cepat. Dengan berbagai manfaat tersebut, transformasi digital menjadi kebutuhan mendesak bagi pemerintahan modern dalam memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.