IPOL.ID – Timnas Indonesia berhasil leading atas Bahrain di laga lanjutan Ronde Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C.
Garuda berhasil unggul 1-0 melalui gol Ole Romeny memanfaatkan umpan matang Marselino Ferdinan.
Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (25/3/2025) malam, Timnas Indonesia berhasil mendominasi permainan.
Sejatinya bukan hanya Indonesiam tapi Bahrain juga butuh kemenangan untuk menjaga asa lolos ke Amerika Serikat. Sebab keduanya mengoleksi enam poin dari tujuh laga.
Gol tercipta saat Marselino Ferdinan lolos di sayap kanan, menerima umpan akurat Thom Haye. Lalu ia menyodorkan bola ke Ole Romeny yang dengan tenang menaklukkan kiper Bahrain. (ahmad)