“Kita setiap tahunnya selalu menyelenggarakan acara seperti ini, membuka ruang kepada seluruh teman-teman UMKM untuk hadir dan memasarkan produk masing-masing,” ungkap Ashari.
Ramadhan Fest yang melibatkan sejumlah UMKM Sulsel, dan kami menyediakan booth untuk UMKM tanpa dipungut biaya (gratis). Kegiatan ini non-APBD, tidak menggunakan anggaran provinsi. Namun, hal ini terlaksana berkat sinergi kerja sama yang dilakukan bersama mitra-mitra terkait.
“Tujuannya adalah untuk memperkuat ekosistem UMKM, memberikan dukungan nyata bagi para pelaku UMKM di Sulsel pada umumnya,” tutupnya.
Kegiatan ini direncanakan berlangsung selama lima hari, mulai tanggal 11 hingga 15 Maret 2025.
Beragam rangkaian kegiatan dihadirkan, antara lain bazar UMKM, forum diskusi bisnis, pojok legalitas, dan klinik bisnis UMKM.
Ada pula berbagai lomba untuk anak-anak, seperti lomba da’i, adzan, dan mewarnai, dengan total hadiah mencapai puluhan juta rupiah.(bam)