Menurut Solihin, kolaborasi ini bertujuan agar pembangunan yang dijalankan pemerintah dapat diterima dan dipahami secara luas oleh masyarakat.
“Ke depan, kami ingin media lebih terlibat sejak tahap perencanaan, sehingga narasi pembangunan yang dibawa bisa lebih kuat dan kredibel,” katanya.
Tak lupa, Solihin menyampaikan apresiasinya kepada insan media yang telah mendukung Diskominfo Kukar selama ini.
Ia berharap, hubungan kerja sama yang telah terjalin dapat terus diperkuat dengan semangat membangun kepercayaan publik.
“Saya pribadi berharap ini menjadi momentum yang baik untuk memulai lagi sinergitas ke depan, baik dengan kawan-kawan media maupun mitra kerja Kominfo lainnya,” tambah Solihin.
Sebagai bentuk refleksi, Solihin juga menyampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan yang mungkin terjadi dalam komunikasi sebelumnya.
“Kami mohon maaf sebesar-besarnya apabila selama aktivitas kami terdapat kekurangan. Mari kita buka lembaran baru untuk bekerja lebih baik,” tutupnya. (adv)