Sedangkan pada gelaran PENABUR Kids Festival 2025 tujuh belas macam lomba untuk pelajar dan guru digelar pada tanggal 2-3 Mei 2025 di Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat, yang terbagi ke dalam tiga kategori besar.
Pertama, lomba proyek pembelajaran abad 21 jenjang TK dan proyek keterampilan abad 21 berbasis STEAM jenjang SD, SMP, serta SLTA. Kedua, lomba coding seluruh jenjang. Ketiga, lomba guru yangmengajak pendidik jenjang TK membuat media pembelajaran TIK berbasis multimediamenggunakan Model Pembelajaran Inovatif dan pendidik jenjang SD membuat video bestpractice implementasi Kurikulum Merdeka.
“Selamat berlomba bagi para peserta, terus semangat dan junjung tinggi sportifitas. Jadikanlahajang ini bukan hanya sekedar kompetisi semata tetapi sebuah proses pembelajaran.” ucap Kenny Lim. Melalui PENABUR Kids Festival 2025 diharapkan mendorong terciptanya Anak Indonesia Hebat yang tidak hanya unggul dalam bidang akademik, namun juga siap menjadi pemimpin masa depan yang kreatif, kritis, komunikatif dan kolaboratif, disertai dengan karakter religius,bermoral, sehat, cerdas, disiplin, mandiri, juga bermanfaat.