Tuan rumah bahkan bisa unggul 21-17. Namun, keunggulan Red Sparks justru tidak berlanjut karena Pink Spiders bisa bangkit.
Dimotori Kim Yeon Koung, Pink Spiders merebut set kedua dengan kedudukan 26-24 untuk membuat skor imbang 1-1.
Duel kedua tim berlangsung ketat di set ketiga. Skor kedua tim sempat imbang 10-10 tetapi Red Sparks bisa merebut tiga poin berikutnya untuk unggul 13-10.
Namun, Pink Spiders tidak menyerah dan menyamakan kedudukan 19-19.
Dua poin beruntun berhasil disumbangkan Megawati. Pertama melalui smes dan berikutnya blok yang membuat skor imbang 21-21.
Pertandingan semakin sengit setelah skor imbang. Red Sparks dan Pink Spiders saling kejar poin untuk mengamankan set ketiga.
Red Sparks dan Pink Spiders melalui 11 set poin hingga akhirnya tuan rumah menang 36-34 di set ketiga.
Red Sparks memulai set keempat dengan lambat. Hal ini menguntungkan buat Pink Spiders yang langsung unggul 11-7.
Keunggulan itu terus dipertahankan Pink Spiders hingga kedudukan 15-10. Red Sparks sempat menipiskan skor menjadi 20-23 tetapi Pink Spiders bisa mengamankan set keempat dengan skor 25-22.