“Kami memfokuskan penggalian bibit-bibit petinju di kelompok usia, agar pembinaan tinju di DKI Jakarta terus berkesinambungan,” papar Hengky Silatang yang didampingi wasit tinju international asal Indonesia, Boy Pohan.
Hengky Silatang mengharapkan kejuaraan ini memberi kontribusi maksimal bagi Dinas Olahraga dan Pemuda (Dispora) DKI Jakarta. Khususnya dalam menyambut Pekan Olahraga Pelajar Nasional(Popnas) maupun Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas).
Hengky Silatang menegaskan, pembinaan tinju di DKI Jakarta saat ini sedang menggeliat. Terbukti, dari Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 Aceh-Sumut 2024 lalu, Tim Tinju DKI Jakarta mampu membawa pulang 4 emas dan 2 perak.
Di sisi lain, Kesit B Handoyo mengingatkan jika even ini bisa dijadikan momentum untuk menghidupkan kembali kejuaraan tinju historis yang pernah digelar oleh Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) PWI, yakni Sarung Tinju Emas (STE) yang pernah menjadi ikon kejuaraan tinju nasional.(bam)