Warga sekitar yang mengetahui kejadian itu segera membawa korban ke Puskesmas Purwodadi. Namun karena luka yang terlalu parah, korban dirujuk ke RS Charitas.
Sayangnya, nyawanya tidak tertolong dan ia mengembuskan napas terakhir dalam perjalanan menuju rumah sakit.
AKP Johan menegaskan bahwa pihak kepolisian telah mengamankan pelaku dan akan segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) serta memeriksa para saksi untuk mengungkap kronologi secara jelas.(Vinolla)