IPOL.ID – Sejak sebulan lalu, warga di kawasan Plumpang Semper, Jakarta Utara, mengeluhkan bau limbah yang diduga berasal dari gudang PT Elnusa Petrofin.
Bau limbah itu menyebabkan warga RT dan RW yang berada di sekitar gudang mengalami sesak nafas. Bahkan dua warga harus dibawa ke dokter untuk diperiksa kesehatannya karena mengalami sesak nafas.
“Kemarin anak saya yang umur hampir setahun saya bawa ke dokter karena nafasnya sesak. Saya khawatir itu efek dari bau yang menyengat dari lapangan depan ini. Orang belakang juga katanya ada yang dibawa ke rumah sakit karena pusing-pusing dan muntah,” ujar Sara, warga RW 09 Kelurahan Rawabadak Selatan saat ditemui wartawan, Jumat (10/4/2025).
PT Elnusa Petrofin adalah anak perusahaan PT Elnusa. PT Elnusa sendiri adalah anak perusahaan PT Pertamina Hulu Energi. Elnusa Petrofin bergerak di bidang jasa logistik dan distribusi BBM, trading BBM, lubricant, dan chemical.
Sebelumnya, media memberitakan warga RW 04 dan RW 09 laporkan bau menyengat yang sudah berlangsung selama sebulan terakhir ke Pemkot Jakarta Utara.