Jonatan mengungkapkan bahwa komitmen untuk membela Indonesia akan tetap sama.
“Keputusan ini bukanlah bentuk perpisahan, melainkan bagian dari proses adaptasi dan pengembangan diri. Saya percaya, dengan pola latihan yang lebih fleksibel, saya bisa terus meningkatkan performa dan tetap memberikan yang terbaik untuk Merah Putih,” ungkap Jonatan.
“Saya tumbuh dan besar di PBSI. Jiwa saya ditempa di pelatnas, dan saya akan selalu
membawa semangat itu dimanapun saya berada. Saya ingin menegaskan bahwa komitmen saya untuk membela Indonesia tetap utuh, sama kuatnya, dan tidak berubah,” janjinya.
Jonatan juga menambahkan bahwa keputusannya mundur dari pelatnas bukanlah langkah menjauh, melainkan langkah Bersama untuk maju dengan cara berbeda namun dalam semangat yang sama. (*)