IPOL.ID-Dua raksasa meraih hasil berbeda di liga 1 20022/2022. Persija Jakarta sukses menang dramatis 2-1 atas Persik Kediri pada pertandingan Liga 1 2022/2023 di Stadion Brawijaya, Kediri, Minggu (17/9) malam.
Sementara Persebaya Surabaya Digasak Madura United 0-3 dalam laga kandang di pekan ke-12 Liga 1 2023/2024 di Gelora Bangkalan, Minggu (17/9).
Duel Persija vs Persik berlangsung sengit. Pada menit ke-28 Marko Simic harus mendapatkan perawatan medis usai mengalami cedera pada bagian kaki.
Pelatih Persija Thomas Doll memutuskan untuk mengganti Simic dengan Sandi Arta Samosir di menit ke-30.
Di menit ke-31, Persik mendapatkan peluang lewat Ferinando Pahabol. Sayangnya penyelesaian akhir Pahabol masih dapat diblok Maciej Gajos dan menghasilkan sepak pojok.
Pada menit ke-33 Persija mendapatkan peluang melalui sundulan Ryo Matsumura usai meneruskan umpan Gajos.
Di menit ke-35, Persik berhasil unggul lewat gol Mohamad Khanafi. Berawal dari umpan direct Renan Silva dari tengah lapangan kepada Khanafi.