indoposonline.id – Banjir melanda kawasan Jalan Kemang Utara IX, Jalan Duren Bangka, dan Jalan Kemang Timur V, kelurahan Bangka, Mampang, Jakarta Selatan. Perumahan penduduk, Pasar Warung Buncit, kantor Kelurahan Bangka, hingga rumah pendiri partai terendam banjir.
Banjir menggenangi Jalan Kemang Utara IX, di jalan itu terdapat Pasar Warung Buncit, atau pasar kambing dan perumahan penduduk. Di Jalan Duren Bangka terdapat kantor kelurahan Bangka, dan Jalan Kemang Timur V, terdapat komplek perumahan elit dan salah satunya dihuni Pendiri Partai Emas Hasnaeni M, ikut terendam.
Di kawasan jalan itu, air mencapai setinggi 1 meter lebih, membuat akses ke jalan tersebut lumpuh total, tak bisa dilalui kendaraan apapun. Warga menutup akses jalan tersebut guna mengantisipasi pengendara bandel hendak menerabas jalanan.
Salah satu warga di Jalan Kemang IX, Soleh mengatakan, banjir telah menggenangi kawasan tersebut sejak subuh tadi. Air mencapai 1,5 meter dan saat ini masih bertahan di kisaran 1 meteran. ”Banyak bertahan cuman karena sudah tiga hari ini banjir lalu surut, banjir lalu surut lagi, tapi sekarang dari pagi sampai sore ini masih belum ada penyusutan, hanya sedikit saja menyusutnya,” katanya di lokasi, Sabtu (20/2/2021).