indoposonline.id-Inter Milan meraih kemenangan penting saat bertandang ke markas Fiorentina dalam lanjutan Serie A 2020-2021.
Hasil ini membuat Nerazzurri untuk sementara menggeser AC Milan dari puncak klasemen.
Dalam laga yang berlangsung di Stadio Artemio Franchi, Sabtu (6/2) dini hari WIB, kedua tim sama-sama menggunakan formasi 3-5-2. Namun Inter terlihat lebih fasih memaksimalkan skema ini.
Meski bertindak sebagai tamu, Inter mampu mendominasi jalannya pertandingan. Pertahanan Fiorentina dibombardir oleh Romelu Lukaku dan kawan-kawan.
Nicolo Barella mendapat peluang emas untuk membawa Inter unggul cepat pada menit keenam. Namun tembakannya masih mampu dihentikan Bartlomiej Dragowski di bawah mistar gawang Fiorentina.
Tuan rumah mencoba membalas lewat aksi Giacomo Bonaventura pada menit ke-27.
Memanfaatkan kemelut dari sepak pojok, tembakan mantan pemain AC Milan itu masih membentur pemain lawan.
Inter akhirnya sukses memecah kebuntuan pada menit ke-31. Tendangan keras dan akurat Barella dari luar kotak penalti kali ini gagal dihentikan Dragowski.