indoposonline.id – Mirae Asset Sekuritas optimistis pasar saham terus bergerak positif. Karena itu, pengujung tahun ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bertengger di kisaran 6.880. Itu berarti tumbuh 17 persen dari posisi akhir tahun lalu.
Apresiasi Indeks itu akan didukung tiga katalis utama. Mulai faktor Covid-19 mereda karena vaksin sudah mulai diedarkan. Lalu, Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden akan memberi rasa aman kepada negara-negara dunia, dan faktor peningkatan transaksi investor bursa saham domestik.
Karena itu, perusahaan pada tahun Kerbau Logam ini, sebagai tahun menjanjikan. Harapannya, penyebaran Covid-19 berangsur mereda dan kondisi perekonomian semakin pulih. Selain itu, optimisme perusahaan didukung capaient tahun lalu, menjadi perusahaan efek terbesar dari sisi nilai transaksi meroket 97 persen dibanding 2019. Awal tahun ini, nilai transaksi perusahaan sudah mencapai Rp105 triliun sepanjang Januari, hampir dua kali lipat dari sekuritas pesaing terdekat senilai Rp64,15 triliun.