Indoposonline.id-Dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2021 yang jatuh setiap 21 Februari, Sinar Mas Land melalui PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSD) menyelenggarakan serangkaian kegiatan lingkungan terkait pengelolaan dan pengolahan sampah secara mandiri.
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai wujud tanggung jawab sosial perusahaan (corporate social responsibility) di bidang lingkungan.
HPSN 2021 dilatarbelakangi atas permasalahan sampah yang kian bertambah dari rumah tangga selama pandemi Covid-19.
Hal ini terjadi karena perubahan pola produksi sampah ketika masyarakat banyak melakukan aktivitas di rumah.
Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) mengungkapkan bahwa selama pembatasan sosial, belanja online yang pengemasannya menggunakan plastik meningkat. Hal tersebut terungkap berdasarkan riset LIPI pada medio April-Mei 2020.
Sebagai bentuk perhatian atas permasalahan itu, CSR BSD bidang lingkungan mengambil langkah dengan melakukan edukasi, pelatihan, dan pendampingan kepada warga untuk melakukan pemilahan sampah, mulai dari sumbernya seperti rumah dan mengolahnya menjadi sesuatu yang bermanfaat bagi sekitar mereka.