indoposonline.id – Pembatasan sosial yang dilakukan pada masa pandemic menciptakan tren baru di tengah masyarakat untuk melakukan beragam aktifitas sebagai pengusir kebosanan. Melansir data dari Twitter Insight Market pada tahun 2020 lalu, sebanyak 55 persen Gen-Z dan 59 persen generasi Milenial memilih untuk bermain games sebagai kegiatan pengisi waktu pada masa pandemic.
Meningkatnya minat pasar games dan kebutuhan edutainment yang berbasis pada teknologi dan internet pada masa pandemic, melatarbelakangi sinergi antara PT Sharp Electronics Indonesia dan Telkom Indonesia untuk membuat sebuah gebrakan baru dengan memberikan nilai tambah pada produk Smart TV Android Sharp melalui layanan game cloud gaming yang merupakan produk dari Telkom Indonesia. Di sela-sela acara penandatanganan kerjasama antara kedua perusahaan, Presiden Direktur PT Sharp Electronics Indonesia, Shinji Teraoka menyatakan kegembiraannya akan sinergi yang dilakukan.
“Saya sangat senang dan antusias sekali dengan kerjasama ini, visi Sharp yang selalu ingin berkontribusi positif terhadap kepuasan pelanggan dapat direalisasikan dengan hadirnya sebuah Smart TV yang dapat menyediakan beragam games streaming yang dapat dimainkan tanpa konsol tambahan,” kata Shinji Teraoka.