Urban City Award 2021 merupakan bentuk apreasiasi tinggi Media Urbancity sekaligus motivasi bagi industri properti, real estate serta 74 subsektur terkait termasuk lembaga pembiayaan bank maupun non bank, bahwa pada masa seperti saat ini, masih banyak cara untuk dapat survive.
“Salah satunya dengan melakukan inovasi baik dari sisi pengembangan produk maupun pemasaran. Inovasi layaknya ‘Vaksin’ Pelumpuh Virus Corona bagi industri properti dan real estate. Banyak diantara mereka yang melakukan inovasi, terbukti survive dan hingga kini operasional bisnisnya masih berjalan normal,” ujarnya, usai live streaming Malam Penganugerahan Urban City Award 2021, di Channel YouTube Urbancity.id.
Media Urbancity, lanjut dia, yang terdiri dari E-Magazine dan News Portal telah berkontribusi dalam membangun optimisme industri sejak pertama berdiri, pada empat tahun silam. Dalam mengoperasikan bisnisnya, Urbancity sendiri senantiasa menyajikan berbagai informasi seputar industri properti, real estate (konstruksi, building material, lembaga pembiayan baik bank maupun nonbank serta lifestyle (gaya hidup) masyarakat urban.