Dave Laksono meminta agar kepengurusan Kosgoro 1957 saat ini segera bekerja cepat membantu program-program pemerintah. Dalam hal peningkatan kesejahteraan ekonomi rakyat sekaligus memenangkan Partai Golkar sebagai wadah aspirasi politik Kosgoro 1957.
“Justru kepengurusan yang besar saat ini harus semakin lincah dan harus segera bekerja cepat membantu pemerintah dan rakyat Indonesia. Kosgoro 1957 juga wajib memenangkan Partai Golkar di setiap pemilu sebagai wadah aspirasi politik Kosgoro 1957,” tegasnya.
Ketua MPO Kosgoro 1957, HR Agung Laksono mengapresiasi kerja keras Kosgoro 1957 dalam mengakomodir seluruh elemen dalam kepengurusan untuk memperkokoh kekuatan Kosgoro 1957.
“Kita tingkatkan kinerja Kosgoro 1957, ke depan terbentang waktu yang cukup untuk kita optimalkan dengan kerja keras. Fokus kerja Kosgoro1957 adalah menjadi salah salah satu penggerak dalam menggarap ekonomi kerakyatan,” kata Agung Laksono.
Agung Laksono yang juga Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) menambahkan, banyak fasilitas yang disediakan pemerintah tapi belum dioptimalkan pemanfaatannya.