Menurut Ruddy Widodo, pemain diliburkan dalam rangka memberikan kesempatan pulang kampung sebelum larangan mudik berlaku pada 6-17 Mei yang akan datang. Dan, dia berharap pasca liburan para pemainnya tetap menjaga kondisi kebugaran fisik mereka dan kembali ke Malang tepat waktu.
“Sudah diputuskan kami di direksi dan manajemen, rencanannya Arema FC mengambil libur sebelum larangan mudik pemerintah, larangan mudik kan tanggal 6-17 Mei,” tutur Ruddy.
“Kita latihan terakhir insya Allah tanggal 4 jadi tanggal 5 Mei biar ada yang bisa mudik. Kemudian masuknya seminggu setelah hari raya, jadi masuknya tanggal 20-21 Mei lusa,” sambungnya. (bas)