“Saya merasa belum puas dengan hasil ini juga dari segi permainan. Besok coba main lebih maksimal lagi, lebih fokus lagi,” kata pemain kelahiran Jayapura, 15 Juni 1998.
Di perempatfinal, Chico masih menunggu pemenang antara Ygor Coelho (Brazil) dan Victor Svendsen (Denmark).
“Saya belum pernah bertemu dengan keduanya. Nanti mau lihat pertandingannya dulu, juga dari video-video pertandingan mereka yang dulu. Baru saya akan menyiapkan strategi,” papar Chico.
Sementara itu, Putri Kusuma Wardani akhirnya keluar sebagai pemenang dalam duel ‘perang saudara’ menghadapi Ruselli Hartawan. Bertanding selama 63 menit, Putri unggul 21-14, 16-21, 21-15.
“Hari ini cukup melelahkan dan menegangkan. Cece (Ruselli) bermain bagus dan susah dimatikan. Tetapi Alhamdulillah saya bisa menang,” ujar Putri.
“Game pertama pola saya sudah pas. Bermain cepat dan tidak melakukan kesalahan sendiri. Game kedua saya agak mengendurkan permainan, jadi keduluan dan tertekan terus terutama di bola depan. Di game penentuan saya mencoba kembali ke pola dan ritme saya. Kunci kemenangan hari ini adalah memegang bola depan dan bermain lebih tenang,” jelas Putri.