Awalnya Maryland merangsang penduduknya tidak lewat undian. Negara bagian di dekat Washington DC itu memulainya dengan unik: ”satu suntikan satu gelas bir”. Maka di lokasi vaksinasi disediakan bir dingin. Begitu disuntik mereka boleh minum bir gratis satu gelas.
Program bir gratis untuk warga yang bersedia divaksin di Maryland (foto: theatlantic).
Amerika kini menjelang ”merdeka” dari Covid.
Anak saya, Azrul Ananda, ikut merasakannya. Ia baru mendarat di Texas. Tiga hari lalu. Suasananya, secara umum, sudah tidak ada pandemi.
Saat keluar dari Bandara Houston tidak harus menjalani prosedur apa pun terkait Covid. Saat mampir ke Toserba Walmart ia tertegun: siapa pun boleh vaksinasi gratis di Walmart.
Pada 5 Juni nanti Azrul menuju Kansas: ikut balap sepeda off road sejauh 200 mil (setara 321 km) di pedesaan Kansas. Nama eventnya Unbound Gravel. Anda bisa mengikuti beritanya di http://bit.ly/UnboundGravel
Amerika kelihatan semakin nyata dekat dengan hari ”kemerdekaan Covid”. Penderita barunya memang masih di kisaran 20.000/hari. Tapi itu dianggap kecil. Terutama dibanding zaman Presiden Donald Trump dulu. Yang pernah mencapai di atas 200.000/hari. Bahkan kemarin, untuk pertama kali, ”hanya” 9.000 sehari itu.