“Sentra vaksinasi di mal-mal ini menyasar pelaku UKM dan pelayanan publik/karyawan yg bekerja di pusat belanja di DKI Jakarta dan TM Thamrin City merupakan salah satu Sentra Vaksinasi di Jakarta Pusat, ” kata Mualim Wijoyo CEO TM Thamrin City disela kegiatan vaksinasi di TM Thamrin City
Dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi di Pusat belanja yang berada di Jakarta telah disiapkan 95.700 dosis vaksin Covid-19 untuk 85 pusat belanja anggota APPBI di Jakarta. Saat ini ada 28 pusat belanja lain yang sedang dipersiapkan APPBI untuk jadi sentra vaksinasi berikutnya.
Vaksinasi ini diinisiasi oleh beberapa Asosisasi antara lain, KADIN, APPBI, APINDO, HIPINDO dan beberapa keterlibatan Asosiasi lain berkat kinerja dari semua pihak dan harapannya dengan adanya Vaksin ini yg dibantu oleh Asosiasi bisa menyukseskan Program Vaksinasi di Indonesia. (mbs/Cori)