Dalam kesempatan sama, Kasudin KPKP Jaksel, Hasundungan menambahkan, pada kegiatan workshop ini, diikuti sebanyak 24 pemilik kuda diberikan pemahaman tentang merawat dan memelihara kuda dengan baik.
“Untuk Jakarta Selatan ada 39 ekor kuda delman yang beroperasi, tujuannya untuk meningkatkan pengetahuan, mengapa workshop tapal kuda, karena tapal kuda adalah sarana kuda untuk beroperasi, apabila tidak benar-benar dirawat dengan baik, maka kuda akan cedera,” ujarnya.
Sekedar diketahui bahwa workshop yang diinisiasi oleh Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) bekerja sama dengan Jakarta Animal Aid Network (JAAN) itu dibuka secara resmi oleh Plt Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan, Isnawa Adji didampingi Kasudin KPKP Jaksel, Hasundungan serta unsur terkait lainnya. (ibl)