indoposonline.id – Pertemuan Prancis yang juara Eropa dua kali dan juara dunia dua kali, dengan Jerman yang juara Eropa tiga kali dan juara dunia empat kali, dalam pertandingan Grup F Euro 2020 ini adalah pertemuan kelas berat yang terlalu dini terjadi.
Nasib mengharuskan mereka harus satu saling menghancurkan sejak awal karena berada dalam satu grup yang juga dihuni juara bertahan Piala Eropa Portugal.
Peserta keempat dalam grup ini, Hungaria, juga bukan kontestan sembarangan. Negeri ini sudah dua kali runner-up Piala Dunia dan pada Euro 2016 memuncaki fase grup yang juga dihuni Portugal.
Pertemuan ini juga sarat dengan ambisi pribadi pelatih-pelatihnya di mana pelatih Prancis Didier Deschamps berambisi menjadi orang pertama yang menjadi juara dunia dan juara Eropa baik sebagai pemain maupun sebagai pelatih.
Sedangkan Joachim Loew ingin mewariskan lagi landmark bagi Jerman yang spesialis turnamen setelah babak belur dalam Piala Dunia 2018 dan sebelum dia mengakhiri era kepelatihannya yang sekali sukses mengantarkan Jerman juara dunia.