indoposonline.id – Kabar gembira bagi warga di sekitar Jakarta Selatan. Hal itu dikarenakan selama tiga hari ini, terhitung tanggal 14, 15 dan 16 Juni 2021, Puskesmas Kecamatan Jagakarsa membuka sentra vaksin virus COVID-19 di Setu Babakan, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Kepala Puskesmas Kecamatan Jagakarsa, Susi mengungkapkan, sentra vaksin ini direncanakan akan dibuka selama tiga hari mulai dari 14, 15 dan 16 Juni 2021 di perkampungan budaya Betawi Setu Babakan zona A.”Adapun kuota tiap harinya sebanyak 400 orang,” kata Susi, Senin (14/6).
Saat ini, tambah Susi, pihaknya baru menyasar untuk warga RW 08 dan 08 Kelurahan Srengseng Sawah. “Awal ini Sentra Vaksin masih untuk PJLP kemudian untuk masyarakat sekitar di RW 08 dan 09, animo masyarakat cukup bagus , mudahan-mudahan ke depan akan terus bagus,” tuturnya.
Susi berharap, semoga dengan dibukanya sentra Vaksin ini, dapat menurunkan angka kasus baru COVID-19 di Jakarta khususnya di Srengseng Sawah.”Hari ini data yang maish kurang lebih 300-an, hampir mendekati, setiap hari kita akan evaluasi,” ujarnya.