Indoposonline.id – Presiden Joko Widodo bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Kepala BNPB Ganip Warsito meninjau Rumah Susun (Rusun) Pasar Rumput pada Rabu (7/7) malam lalu.
Kedatangan Jokowi tesebut dalam rangka meninjau kesiapan fasilitas Rumah Susun Pasar Rumput yang akan digunakan sebagai tempat isolasi mandiri pasien Covid-19 bergejala ringan dan OTG.
Dikutip dari unggahan di akun instagramnya, Jokowi meyebut Rusun Pasar Rumput dipersiapkan pemerintah sebagai antisipasi terjadinya lonjakan kasus Covid-19.
Terdiri dari tiga menara, salah satunya telah siap digunakan dengan kapasitas 2.060 tempat tidur.
Jika ditambah dengan menara kedua dan ketiga yang akan siap dalam dua hingga tiga hari mendatang, kapasitas total Rusun Pasar Rumput mencapai 8.010 tempat tidur.